Cara Memberikan Motivasi Kerja pada Karyawan

Motivasi bagaikan bahan bakar dalam sebuah kendaraan. Jika tidak ada bahan bakar, sebuah kendaraan tidak akan dapat beroperasi dengan baik bahkan tidak akan bisa beroperasi sama sekali. Demikian halnya juga dengan motivasi karyawan di sebuah perusahaan. Seorang pemimpin harus selalu bisa berusaha memotivasi para karyawan atau bawahan. Khususnya motivasi kerja.

Selain meningkatkan kerja sama tim, karyawan yang termotivasi akan membantu perusahaan dalam meraih profit yang ditargetkan dengan baik.

Berikut merupakan beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memotivasi karyawan agar semangat bekerja.

1. Mendengarkan dan menghargai ide-ide baru karyawan
Setiap orang ingin didengarkan, termasuk juga anggota tim/karyawan. Seorang pemimpin perlu memberikan waktu untuk mendengarkan ide-ide baru karyawan. Apabila ini dilakukan maka karyawan akan segan dan membuktikan pemimpin tersebut sebagai atasan yang berwibawa dan bijaksana.
Perusahaan yang baik selalu memberikan kesempatan bagi karyawan untuk mengembangkan kreativitas melalui ide-ide baru karyawannya. Setiap pendapat, pemikiran atau ide adalah hasil dari buah pikiran. Terdapat sebuah proses berpikir sebelum pendapat atau ide itu muncul di kepala para karyawan. Oleh karena itu seorang pemimpin perlu lebih menghargai setiap pendapat atau ide yang diajukan oleh karyawan.

2. Memelihara hubungan sosial yang baik
Komunikasi dan interaksi yang baik antara pimpinan dan karyawan akan menumbuhkan hubungan yang lebih baik. Sikap peduli seorang pemimpin akan membuat karyawan merasa segan karena mereka diperhatikan oleh pimpinannya. Contoh kecil yang bisa para manajer / pimpinan di perusahaan bisa lakukan adalah kunjungan ke rumah karyawan. Kunjungan ini dilakukan untuk memelihara hubungan sosial dengan karyawan. Selain itu, mengenal dan mengetahui kondisi keluarga karyawan akan dapat memberi Anda gambaran akan kepribadian dan karakter karyawan tersebut.
Hubungan sosial juga terjalin dari komunikasi yang baik antara pemimpin dan para karyawannya. Seorang pemimpin harus selalu menularkan pengaruh positif dan koneksi emosional yang positif.
Jika seorang pemimpin marah-marah atau depresi, emosi ini akan berpengaruh kepada jajajaran karyawan.
3. Membantu merencanakan karier karyawan
Setiap karyawan pasti menginginkan ingin kenaikan jabatan sehingga kariernya menjadi lebih baik. Karena karier karyawan sedemikian pentingnya, maka pemimpin melakukan penilaian kinerja karyawan secara efektif adalah sangat diperlukan.

Merencanakan pelatihan yang sesuai untuk menumbuhkembangkan keterampilan yang merupakan kelebihan karyawan tersebut, tidak hanya fokus pada kekurangan karyawan.
Pemimpin perlu merencanakan karier karyawan berpengaruh terhadap peningkatan kinerja. Perencanaan karier karyawan dapat menjaga semangat karyawan agar tidak jenuh dengan posisinya saat ini dan tahu kapan ia akan naik jabatan apabila kinerjanya terus meningkat.

4. Jelaskan peran karyawan terhadap perusahaan
Karyawan tentunya meinginkan untuk mendapat pengakuaan bahwa mereka berkontribusi terhadap pencapaian visi, misi, dan nilai perusahaan. Dengan demikian pemimpin harus memberi penjelasan tentang ketiga hal tersebut beserta peran penting karyawan dalam meraihnya.
Membuat karyawan merasakan bahwa tujuan perusahaan adalah tujuan mereka. Dengan kata lain, visi, misi, dan nilai perusahaan adalah milik mereka sehingga mereka berusaha untuk turut serta mewujudkannya.

5. Apresiasi peningkatan kinerja sekecil apa pun
Pemimpin sebaiknya memperhatikan setiap peningkatan kinerja karyawan. Sekecil apa pun hal positif atau peningkatan keterampilan yang telah diupayakan oleh karyawan, pemimpin harus mengapresiasinya. Pemberian apresiasi ini sangat penting untuk meningkatkan motivasi kerja mereka. Pemimpin sebaiknya tidak hanya menuntut karyawan meningkatkan keterampilan di bidangnya. Karena tidsk ada gunanya pemimipin meminta karyawan belajar tetapi tidak ada yang memberi evaluasi terhadap implementasi dari hal yang telah dipelajari.

Training-Motivasi-Kerja-082332360252
Training-Motivasi-Kerja-082332360252

Salah satu upaya untuk meningkatkan Motivasi Kerja Karyawan pada Perusahaan adalah juga dengan mengadakan Pelatihan Motivasi Kerja Karyawan. Pelatihan tersebut harus diberikan oleh lembaga training / konsultan yang terpercaya agar hasil pelatihan tersebut memiliki dampak bagi perusahaan tersebut. PT INSPIERA SINERGI INDONESIA sebagi selaku salah satu provider training terkemuka di Indonesia telah banyak dan berpengalaman dalam membantu perusahaan / instansi dalam membantu mengadakan event Pelatihan motivasi kerja karyawan bagi perusahaan / instansi / organisasi. Hubungi 0823-3236-0252 Untuk mendapatkan informasi mengenai berbagai layananan dari PT. Inspiera Sinergi Indonesia.

1 thought on “Cara Memberikan Motivasi Kerja pada Karyawan”

Leave a Comment